Custom Search

Polisi Telusuri Penerima Pertama SMS Gelap Nazaruddin

BEKASI-JAKARTA

Mabes Polri menegaskan akan proaktif menyelidiki penyebar pesan singkat ancaman yang mengatasnamakan Nazaruddin kepada Susilo Bambang Yudhoyono. Ditengarai, bekas Bendahara Partai Demokrat tengah berada di Singapura.

Hal tersebut disampaikan Wakabareskrim Irjen Mathius Salempang di Mabes Polri, Jakarta.

"Sejak awal saya mendengar informasi itu, saya langsung memerintahkan penyidik untuk meminta sms aslinya. Kami akan mencari orang yang pertama kali menerima SMS itu. Dari situ, kami akan melakukan penelusuran siapa yang mengirimnya," ucap dia.

Diakui dia, sulit menyelidiki nomor pengirim karena berasal dari Singapura. Selain itu, pesan singkat itu sudah menjadi pesan berantai sehingga akan sulit diselidiki. "Yang kami inginkan yang asli, awalnya," katanya.

Kabag Penum Kombes Boy Rafli Amar Boy mengakui polisi belum mengetahui dan menerima pesan singkat tersebut. Informasi yang diperoleh baru sebatas kabar yang beredar di media massa.

Guna menelusuri kasus tersebut, kata Boy, polisi mengimbau agar orang yang pertama kali menerima pesan tersebut segera melapor. "Kami butuh kerja samanya," kata Boy.

Proses penelusuran dilakukan Polri dengan meminta bantuan Kementerian Komunikasi dan Informatika dan pihak operator selular di Indonesia. Bantuan serupa juga diajukan kepada negara Singapura dan perusahaan operator selular di negara tersebut. "Karena nomor itu dikirim dari Singapura," kata Boy(MediaIndonesia)



RELATED POST :


LIFE STYLE TOPIC :

0 comments:

Post a Comment

 
Custom Search