Custom Search

Depdag Sosialisasikan 100% Cinta Indonesia

BEKASI-JAKARTA. 100% Cinta Indonesia...100% Cinta Musik Indonesia...begitu ucapan Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu saat mensosialisasikan 100% Cinta Indonesia di arena JFK 2009. Menurut Mari Elka siapa lagi kalo bukan kita sendiri sebagai warga yang mencintai produk Indonesia dan musik Indonesia, serta menghargai produk Indonesia. Oleh karenanya menurut Mari dirinya mendorong semua orang untuk bangga dan cinta akan kekayaan budaya Indonesia, Cinta akan kekayaan alam dan cinta akan kehebatan orang Indonesia.

Mari Elka mengatakan sebagai konsumen kita harus membantu dengan tidak membeli beragam produk bajakan tapi membeli produk yang asli buatan Indonesia. Di industri musik misalnya, supaya musik Indonesia bisa berkembang maka hendaklah kita membeli produk aslinya. Begitu juga dengan produk-produk lainnya. Dan pemerintah menurut Mari juga concern untuk terus melakukan pengawasan diantaranya dengan melakukan penegakan hukum. "Untuk sektor hulunya bagaimana kita menyetop pabrik-pabrik, pemerintah melakukan sidak ke pabrik-pabrik dan distop produksinya. Dan bila terbukti bersalah melanggar aturan maka alat-alat penggandanya di sita," ungkap Mari.

Mari mengakui tidak mudah untuk mengontrol penjual tapi pemerintah terus menerus melakukan perlindungan - perlindungan. "Kami menghimbau terutama kepada retail modern, janganlah menjual di tempat - tempat terbuka dan mal. kalau di kaki lima memang susah ya. Tetapi kalau retail modern harus punya kesadaran sendiri untuk tidak menjual produk bajakan," jelas Mari.

Lebih lanjut Mari mengatakan pemerintah juga mencegah penyelundupan. "Pertama supaya tidak terjadi penyelundupan, kita harus dorong supaya ada persaingan sehat, kalau penyelundupan kan berarti tidak bayar pajak. Oleh karena itu Pemerintah hanya membatasi 5 pelabuhan, supaya tidak terjadi penyelundupan. Yang kedua mutu produk Indonesia juga harus lebih bertambah baik. Ketiga Lebih banyak produk Indonesia yang masuk pasar Indonesia. Kalo kita tanya ke retail modern mungkin 80% yang dijual adalah produk Indonesia. Jadi kita tidak perlu khawatir apalagi untuk musik, film, serta fashion sudah dominan tambah hari tambah baik. Jadi bagaimana kita mendorong supaya masyarakat sendirilah yang mencintai produk dan jasa Indonesia," ungkap Mari

Jadi menurut Mari dari konsumen sendirilah yang harus sadar , bukan hanya mencintai tetapi juga membeli dan menggunakan produk Indonesia, produk-produk Indonesia tidak kalah dengan produk luar negeri. Jakarta Fair Kemayoran 2009, yang tinggal 2 minggu lebih menurut Mari transaksinya telah mencapai 2 Triliun. "Saya sebagai Menteri Perdagangan senang sekali, itu berarti perdagangan dan konsumsi dalam negeri berjalan dengan pesat. Jadi ternyata pertumbuhan ekonomi kita tetap tinggi. Yang kita khawatirkan karena ada krisis global dan lain-lain, diperkirakan bisa turun penjualannya tapi ternyata dari segi penjualan dan dari segi jumlah pengunjung lebih tinggi saat ini dari tahun lalu." Ungkap Mari sambil mengatakan dirinya beruntung teman-teman dari coklat bersedia dikerjainya untuk mendorong 100% Cinta Indonesia.

Menurut Mari ini menunjukan apresiasi yang positif dari pengunjung. "Ini berarti positif bagi pertumbuhan ekonomi kita, saya berterima kasih kepada PT Jakarta International Expo sebagai tempat ajang promosi bagi produk-produk Indonesia, teman-teman dari Cokelat juga mensupport dengan satu lagu baru untuk mendorong masyarakat untuk 100% Cinta Indonesia," jelas Mari. (jakartafair.biz)



0 comments:

Post a Comment

 
Custom Search