Custom Search

Boediono: Tak Wajib Laporkan Century ke Wapres JK

BEKASI-JAKARTA

Mantan Gubernur Bank Indonesia (BI) yang kini Wakil Presiden (Wapres) Boediono mengatakan pengucuran dana Bank Century tidak perlu dilaporkan ke Wapres saat itu Jusuf Kalla. Boediono beralasan tidak wajib.

Boediono menjawab pertanyaan anggota Pansus Century Akbar Faisal dalam rapat Pansus Century di DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (12/1/2010).

"Kenapa Bapak tidak melaporkan ke Wapres yang bertindak sebagai kepala negara karena Presiden saat itu keluar negeri?" tanya Akbar.

"Tidak wajib untuk melaporkan ke Wapres saat itu," jawab Boediono.

Politisi Partai Hanura itu kembali bertanya. "Kalau Bapak mengatakan krisis sudah berbahaya dan guncangan sangat kuat, kenapa tidak melapor ke penjabat kepala negara saat itu?" kata Akbar.

"Tidak wajib," kata Boediono singkat.

"Biarkan ini menjadi pemahaman kita masing-masing," kata Akbar kepada anggota Pansus yang lain.

Rapat Pansus pun akhirnya diskors. Rapat akan dilanjutkan pukul 19.00 WIB.(detikNews)

http://bekasijakarta.blogspot.com/

0 comments:

Post a Comment

 
Custom Search