BEKASI-JAKARTA
Tiket pertarungan perebutan gelar juara dunia kelas bulu antara juara bertahan Chris John melawan penantangnya, Rocky Juarez di MGM Grand Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, 19 September 2009 sudah habis terjual.
Asisten Manajer Herry’s Gym, Toni Priatna ketika dihubungi dari Semarang, Rabu pagi WIB, mengatakan, penonton tampak antusias menyaksikan pertarungan kedua petinju tersebut.
Namun Toni Priatna tidak menyebutkan harga tiket tanda masuk untuk pertarungan perebutan gelar juara dunia tersebut dan kapasitas penonton di MGM Grand Las Vegas yang renacananya disiarkan langsung oleh salah satu stasiun televisi nasional (RCTI).
Namun, selain Chris John melawan Juarez, pertarungan di Las Vegas tersebut juga mempertandingkan partai utama Juan Manuel Marquez (Meksiko) melawan Floyd Mayweather di kelas welter.
Juan Manuel Marquez pernah dikalahkan Petinju dengan julukan The Dragon (Chris John) pada tarung wajib atau "mandatory fight" di Indonesia beberapa waktu yang lalu.
Sampai kini Toni Priatna juga belum bisa memberitahukan wasit yang memimpin pertarungan Chris John melawan Juarez, demikian pula dengan juri yang akan memberikan penilaian kepada kedua petinju saat baku hantam di atas ring.
Pertarungan Chris John melawan peraih medali perak Olimpiade (Rocky Juarez) ini merupakan yang ketiga kalinya. Pada pertarungan di Toyota Center, Texas, Houston, 28 Febuari 2009 berakhir imbang, 114-114.
Kemudian Oscar de la Hoya dari Golden Boy Promotions (GBP) siap mempertemukan lagi kedua petinju atau "rematch". Akhirnya pertarungan kedua dimainkan di Staples Center, Los Angeles, Amerika Serikat, 27 Juni 2009.
Tetapi pertarungan kedua petinju ini ditiadakan karena Chris John mengalami gangguan pernapasan sepekan sebelum naik ring. Akhirnya pertarungan tunda itu digelar di MGM Grand, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat mendatang.
Chris John sendiri sebelumnya menyatakan bahwa timbang badan dan cek kesehatan untuk mengetahui petinju layak tanding atau sebaliknya, akan dilaksanakan 18 September 2009. "Berdasarkan aturan maka timbang badan dan cek kesehatan dilakukan 24 jam sebelum pertandingan," kata suami mantan atlet wushu Jateng, Anna Maria Megawati tersebut.
Pertarungan melawan Juarez ini merupakan yang ke-12 bagi Chris John untuk mempertahankan sabuk juara dunia setelah merebutnya dari tangan petinju Kolombia, Oscar Leon di Bali 2003.
0 comments:
Post a Comment