Facebook mengumumkan fitur baru bernama Facebook Connect untuk iPhone dan iPod pada akhir pekan ini. Ini adalah teknologi berbagi data antara Facebook,com dan aplikasi eksternal, yang kini terintegrasi ke dalam aplikasi iPhone.
Dengan aplikasi ini, pengguna bisa mempublikasikan aktivitas, pembaharuan status, dan data lain pada Facebook feeds. Mereka juga bisa melihat siapa teman dalam lingkarannya yang memakai aplikasi itu atau mengundang teman untuk memakainya.
Lantaran terintegrasi dengan aplikasi, pengguna aplikasi game Tap Tap Revenge yang populer misalnya, dapat mempublikasikan skor tertingginya pada Facebook feeds. Demikian pula pengguna aplikasi restoran Urbanspoon yang bisa membagikan review tentang sebuah restoran.
Soal privasi, Facebook menjamin. Teknologi ini dikendalikan verifikasi ID dan menyederhanakan proses pembuatan account bagi yang ingin melibatkan aplikasinya. Saat ini, pengembang aplikasi sudah bisa menambahkan Facebook Connect ke dalamnya.
“Anda kini lebih memegang kendali, anda bisa menambah atau menghapus orang yang suaranya menjadi perhatian Anda,” kata David Morin, Senior Platform Manager Facebook.
Morin memperagakan bagaimana Facebook Connect bekerja di festival South by Southwest Interactive 2009 di Austin, Texas. Dalam waktu dekat, game Agency Wars juga akan memakai Facebook Connect. Ini adalah model game seperti James Bond.
0 comments:
Post a Comment