BEKASI-JAKARTA
Harry Redknapp mendambakan reuni bareng bek Manchester United, Rio Ferdinand. Manajer Tottenham Hotspur ini berniat untuk memboyong Ferdinand ke Spurs akhir musim nanti.Seperti dilansir Daily Mail, Redknapp rupanya tengah memantau kondisi terakhir Ferdinand di Old Trafford. Mantan anak asuhannya di West Ham United ini memang tengah dijadikan bahan kritikan dalam dua bulan terakhir.
Performa Ferdinand di level klub dan timnas Inggris sedang menjadi bulan-bulanan. Ferdinand dianggap tak mencerminkan bek tangguh seperti dalam beberapa tahun lalu.
Puncaknya, kekalahan 2-0 dari Liverpool dinilai menjadi indikasi tepat menurunnya performa Ferdinand. Bek 30 tahun ini gagal menjadi penjaga Fernando Torres. Bahkan menurut rumor di Old Trafford, Ferdinand untuk sementara akan diistirahatkan oleh Sir Alex Ferguson.
Bek Irlandia Utara, Jonny Evans akan mengisi tempat Ferdinand. Jika benar, ini kali pertama bagi Ferdinand dipinggirkan Ferguson dalam tujuh tahun karirnya bersama Setan Merah.
Kondisi itulah yang membuat Redknapp segera memasang kuda-kuda. Kedekatan mereka saat menjadi bagian dari The Hammers akan dijadikan Redknapp senjata. Terlebih, Redknapp selama ini juga dikenal sangat dekat dengan Ferguson.
Namun, Redknapp tentu sadar konsekuensinya. Mendapatkan Ferdinand tidaklah murah. Spurs harus bisa memberi gaji bek 31 tahun ini di atas gaji yang diterimanya di Old Trafford.
Rio memang menjadi salah satu pemain MU bergaji termahal. Saat ini, Ferdinand bergaji 130 ribu poundsterling atau Rp 2 miliar lebih per pekan.(detikNews)
0 comments:
Post a Comment