Custom Search

Mitsubishi Masuk Guinness World Records

BEKASI-JAKARTA

http://www.kompas.com/data/photo/2008/08/05/082322p.jpg

Mitsubishi Lancer Evolution masuk dalam Guinness World Records, tapi ini bukan karena teknologi, prestasi di ajang reli, atau penjualannya. Mitsubishi berhasil melesat dengan kecepatan konstan sepanjang 3 km lebih. Apa istimewanya?

Yang membuat pabrikan mobil Jepang itu masuk GWR karena jarak yang ditempuh sepanjang itu melibatkan 273 Mitsubishi Lancer Evolution. Ratusan kendaraan sedan sport itu merayap dengan barisan terjaga rapi di Sirkuit Castle Combe Racing (CCR), Inggris, beberapa waktu lalu.

Lancer Evolution yang tampil di CCR itu berasal dari seluruh generasi, yakni Lancer Evo 1 sampai 10. Mereka semua tergabung dalam Mitsubishi Lancer Register (MLR). “Mereka ini merupakan tim kecil dari seluruh anggota MRL yang berusaha menajamkan rekor dunia dibikin klub lain. Saya senang bisa berhasil meski jarak tempuh masih di bawah target,” ungkap Darin Frow, pimpinan MLR yang dalam upaya pemecahan rekor ini mendapat dukungan dari Mitsubishi Inggris.

Di sisi lain, para anggota MLR mendukung usulan Mitsubishi Motors Inggris menyumbang Rp 11 juta lebih kepada Yayasan Richard Burns, salah satu pereli kenamaan Inggris era 1990-an yang meninggal dunia bukan karena kecelakaan saat lomba, tapi karena tumor otak.•KOMPAS.com

0 comments:

Post a Comment

 
Custom Search