Custom Search

Chris John Diunggulkan 60 : 40

BEKASI-JAKARTA

Pengamat tinju profesional, Tourino Tidar memprediksi petinju Indonesia Chris John akan menjadi pemenang dalam pertarungannya melawan Rocky Juarez di Las Vegas, pada 19 September mendatang dengan perbandingan 60 : 40.

http://d.yimg.com/hb/xp/antr/20090919/13/654886478-chris-john-diunggulkan-60-40.jpg?x=213&y=203&sig=UIBcJ28FqoGD37etVGbMdw--

"Saya prediksikan Chris John akan tampil sebagai pemenang, dengan catatan mampu memukul roboh Rocky di bawah empat ronde atau sebaliknya mengajak bermain panjang hingga akhir 12 ronde," kata Tourino Tidar di Jakarta, Jumat.

Tourino mengatakan, Chris John memiliki kelincahan diatas ring, meski tidak mempunyai pukulan yang mematikan. Semua itu ditunjukkan sejak awal ia naik ring hingga mempetahankan sabuk juara kelas bulu (57,1 kg) yang ke 12 kalinya. Dengan begitu pengalaman Chris John lebih matang dibanding Rocky.

Memiliki pengalaman yang matang, katanya, membuat petinju semakin tenang dan dewasa dalam menentukan sikap baik di bawah maupun di atas ring. Begitu juga saat akan memukul KO lawan atau hanya bermain aman untuk meraih kemenangan dengan angka mutlak.

Strategi itu sudah dimiliki Chris John sejak ditangani pelatih Australia, Craig Christian. Melalu kematangan dan kedewasaannya, petinju asal Semarang itu tidak akan gegabah memaksakan kehendaknya bila tidak mampu memukul KO lawan. Minimal ia akan mengajak bermain dengan tempo yang dimilikinya.

Pada kesempatan terpisah, mantan petinju amatir Indonesia, Ferry Moniaga mengatakan, Chris John memiliki kecerdasan saat tampil di atas ring. Hal itu yang membuat ia tidak pernah terkalahkan hingga 44 naik ring, 42 kali menang, 22 diantaranya dengan KO. Selebihnya seri termasuk saat melawan Rocky Juarez pada Februari.

Postur tubuh Chris John lebih tinggi 4 cm dibanding Rocky juga menguntungkan bagi petinju nasional itu untuk mengajak bertarung dengan "counter-boxer". Sementara Rocky yang tubuhnya lebih pendek jelas mengunakan gaya "fighter" untuk menggempur lawan.

Berlainan gaya yang dimiliki kedua petinju tersebut, katanya, membuat pertarungan lebih seru dan enak ditonton.

Kendati begitu Ferry tetap optimistis Chris John mampu memenangkan pertarungan. Semua itu dipantau dari hasil pertarungan sebelumnya melawan Rocky yang memiliki rekor 34 naik ring, 28 menang, 20 diantaranya dengan KO. Namun 4 kali diantaranya kalah dan 2 seri•
ANTARANews

0 comments:

Post a Comment

 
Custom Search