Custom Search

Tenang, ATPM Siagakan Bengkel Hadapi Libur Akhir Tahun

BEKASI-JAKARTA

Sejumlah agen tunggal pemegang merek (ATPM) menyiagakan sejumlah bengkel yang beroperasi 24 jam pada libur akhir tahun mulai dari libur Natal, 25 Desember 2009 sampai Tahun Baru 2010.

PT Toyota Astra Motor (TAM) dalam siaran persnya di Jakarta, Jumat (25/12/2009) menyebutkan, pihaknya menyelenggarakan Program Holiday Campaign Natal dan Tahun Baru dengan menyediakan pos jaga dan bengkel siaga 24 jam.

Pos jaga tersebut terdapat di tol Cikampek area tempat istirahat Km 57 dan Cisarua (RM Dino Land - Jalan Raya Puncak, Km 85, Cisarua). Di pos jaga tersebut para pemakai mobil Toyota akan mendapatkan bantuan teknis terhadap kendaraan.

"Tidak hanya pemeriksaan, jika mobil menghadapi kendala juga dapat dilakukan perbaikan maupun servis oleh mekanik Toyota. Pos itu juga menyediakan layanan servis AC ringan," kata Direktur Pemasaran TAM, Joko Trisanyoto.

Selain berfungsi sebagai pusat layanan servis, pos jaga itu juga berfungsi sebagai lokasi istirahat yang nyaman. Para pengguna mobil Toyota, lanjut dia, dapat menikmati beragam fasilitas seperti minuman, sarana pijat refleksi, serta layanan siaran TV Satelit.

"Kami berharap dengan segala kenyamanan yang kami beri itu, para pemudik dapat menjadi lebih bugar, hingga dapat meneruskan perjalanan tanpa rasa was-was dan selamat sampai tujuan," kata Joko.

Khusus Bengkel Siaga 24 Jam, akan tersedia mulai dari Sumatera hingga Jawa. Puluhan bengkel itu, kata dia, akan selalu siap melayani para konsumen, bahkan di saat libur dan hari besar pun, bengkel-bengkel tersebut selalu siap tersedia.

Hal serupa juga dilakukan ATPM Mitsubishi kendaraan penumpang dan truk yaitu PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB). ATPM tersebut juga menyiapkan bengkel siaga 24 Jam dan posko Mitsubishi Siaga 24 Jam serta bengkel buka biasa mulai 25 Desember 2009 sampai 3 Januari 2010.

Bengkel Siaga 24 Jam merupakan bengkel resmi Mitsubishi yang siaga melayani para konsumen selama 24 jam. Dilengkapi dengan sarana dan prasarana lengkap, bengkel tersebut berada di 10 titik di kota besar di Indonesia, yakni Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Bali dan Makassar.

Di posko itu tersedia di empat titik, yakni tol Cikampek Km 39, area istirahat Km 45 (SPBU) tol Jagorawi, tol Cipularang Km 88 arah Bandung dan Pasir putih - Situbondo.

Posko juga dilengkapi fasilitas mobil bengkel berjalan yang dilengkapi peralatan servis, sehingga dapat melayani perawatan ringan, serta home service kit (HSK) yang dapat melayani perbaikan kendaraan langsung di lokasi.

"Di posko, kami menyediakan fasilitas free towing (dalam radius 10 km) dari lokasi pelanggan ke Posko Mitsubishi Siaga 24 jam, bagi pelanggan yang memerlukannya selama berada di wilayah sekitar," katanya.

Selain itu juga menyediakan Bengkel Buka Biasa, yang tetap buka sesuai jam kerja pada liburan Natal dan Tahun Baru. Bengkel Buka Biasa akan beroperasi di delapan kota di Indonesia yakni Bandar Lampung, Bogor, Cianjur, Yogyakarta, Solo, Banyuwangi, Balikpapan dan Samarinda.

Nomor telepon layanan servis darurat 24 Jam:
Jakarta 021-4709999
Bandung 022-70603333
Semarang 024-70711333
Surabaya 031-70118999
Medan 061-77273333
Makassar 0411-445533(KOMPAS)

REKOMENDASI HOTEL:
Oasis Amir Hotel Jakarta (4****)
Jl. Raya Senen Kav 135 - 137 Jakarta Pusat
HARGA AKHIR TAHUN 31 DEC 2009 : RP. 450.000,-NETT/KAMAR,
Reservasi : (62-21) 3863060/62/63
http://www.oasisamirhotel.com

http://bekasijakarta.blogspot.com/


0 comments:

Post a Comment

 
Custom Search