Custom Search

Peluang Indonesia Gelar Piala Dunia 2022 Pupus

BEKASI-JAKARTA. Keputusan Manchester United membatalkan kunjungan ke Indonesia menyusul ledakan bom di Hotel JW Marriott dan Ritz Carlton, Jakarta, membuat peluang Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia (PD) 2022 pupus.

Hal itu diungkapkan Ketua Umum PSSI Nurdin Halid sesuai bertemu Wakil Presiden Jusuf Kalla, Jumat (17/7). "Kondisi yang kita hadapi tidak memungkinkan. Kalau MU datang kemungkinan akan berbahaya lagi karena kita tidak tahu apa yang akan terjadi besok atau lusa," kata Nurdin

Menurut Nurdin, dengan pembatalan akibat kejadian teror ini juga mengakibatkan peluang Indonesia untuk menjadi Piala Dunia 2022 pupus. "Ini soal citra bangsa kita di mata dunia," ungkapnya.

Menurut Nurdin, sebenarnya pihak masih mencoba mengusahakan pertandingan tetap digelar. Namun, Wapres meminta izin tidak diberikan untuk kepentingan dalam dan luar negeri. "Panitia sebenarnya siap datangkan. Namun Kedubes Inggris imbau untuk tidak datang," katanya.

Nurdin memerkirakan panitia mengalami kerugian hingga Rp50 miliar. Jumlah ini termasuk Rp22 miliar untuk mendatangkan klub asal Inggris itu. "Tiket juga harus dikembalikan. Nanti ketua panitia, Agum Gumelar yang urus tiket," katanya.

0 comments:

Post a Comment

 
Custom Search