Custom Search

Kerugian Gempa di Kerinci Rp 63 Miliar

BEKASI-JAKARTA

Data kerusakan Kota Kerinci Kabupaten Sungai Penuh, Jambi sampai sore ini diperkirakan mencapai Rp 63 miliar. Data ini dihimpun dari komunikasi antar Badan Musyarawah Keluarga Jambi yang dilakukan hingga siang tadi.

Ketua Badan Musyawarah Keluarga Jambi Edy Putra Irawadi mengatakan hitungan kasar akibat gempa terdata 2 meninggal, 57 luka-luka, 465 rumah hancur, 984 rumah rusak, 14 mesjid rusak, 11 sekolah rusak, dan beberapa kerusakan lain yang masih didata.

"Kerugian sementara Rp 63 milyar," ujar Edy dalam pesan singkat yang diterima VIVAnews, Jumat 2 Oktober 2009.

Menurutnya, pihak yang akan memberikan pertolongan masih kesulitan melakukan pendataan dan bantuan karena jalur komunikasi terputur.

"Bantuan yang diharapkan sekarang adalah peralatan evakuasi, makanan/minuman, pakaian, obat-obatan, dan tranportasi, serta kelancaran komunikasi untuk pendataan dan bantuan dalam pemulihan," ujarnya.(VIVAnews)

0 comments:

Post a Comment

 
Custom Search