Custom Search

Ronaldinho Selamatkan Milan di Atalanta

BEKASI-JAKARTA

Ronaldinho mencetak gol yang membuat Milan meraih hasil imbang 1-1 dengan Atalanta dalam lanjutan Serie-A, di Stadion Azzurri D'Italia, Minggu (4/10).

http://www.kompas.com/data/photo/2009/10/04/2245116p.jpg

Milan sebetulnya bermain cukup baik. Sejak menit awal, mereka mendominasi penguasaan bola dan menekan lini pertahanan lawan. Namun, mereka memang kesulitan membuka palang pertahanan tuan rumah. Milan pun nyaris tanpa peluang.

Milan memang mencoba menyisir semua sisi lapangan untuk mencari celah serangan. Sayangnya, kreativitas mereka terbentur oleh militansi permainan lawan yang rajin mengejar bola dan menutup ruang gerak atau umpan Milan.

Buntunya serangan membuat Milan terus menambah daya gedor. Akibatnya, barisan belakang pun merenggang demi mendukung serangan. Atalanta yang melihat celah itu berusaha memancing Milan sambil merencanakan serangan balik.

Betul saja, pada menit ke-21, setelah Clarence Seedorf dinyatakan off-side, Atalanta menggebrak dengan serangan balik cepat yang berujung bobolnya gawang Milan oleh Simone Tiribocchi. Memanfaatkan umpan Simone Padoin, Tiribocchi mengirim bola ke sudut kanan bawah gawang Atalanta.

Usai gol itu, Atalanta tidak tergoda untuk bermain lebih agresif dan segera menyusun kembali pertahanan. Mereka pun dengan efektif mampu meredam upaya serangan Milan. Sayang, permainan apik Atalanta ternoda oleh kartu merah yang diterima Ivan Radovanovicdi menit ke-38, menyusul pelanggarannya kepada Alexandre Pato.

Kehilangan pemain membulatkan tekad Atalanta untuk bertahan. Meski tanpa peluang, mereka berhasil meredam upaya Milan. Skor 1-0 untuk Atalanta bertahan hingga peluit turun minum berbunyi.

Alotnya pertandingan tergambar dari statistik di babak pertama. Milan menguasai 55 persen penguasaan bola namun tak pernah melepaskan tembakan ke gawang lawan. Sementara itu, Atalanta berhasil memaksimalkan satu-satunya peluang di babak pertama.

Memasuki babak kedua, Milan kembali berhasil mendominasi penguasaan bola. Dengan tempo lebih cepat dan permainan umpan silang, mereka pun berhasil menciptakan peluang emas melalui Pato di menit ke-48.

Setelah menyisir sektor kanan, Andrea Pirlo melepas umpan ke tengah kotak penalti. Bola kemudian jatuh di kaki Pato, yang langsung menembakkannya ke sudut kanan bawah gawang. Namun, bola masih bisa ditepis oleh Andrea Consigli.

Melihat usahanya nyaris berhasil, Milan semakin gencar melakukan serangan. Setelah menunggu hingga menit ke-70, Milan kembali berhasil menciptakan peluang gol melalui Seedorf. Sayang, tembakannya terlalu pelan dan datar sehingga bisa diatasi Consigli.

Tekanan Milan terlihat mulai merusak konsentrasi bek Atalanta. Permainan Ronaldinho dkk pun semakin efektif. Mereka mampu memanfaatkan penguasaan bola untuk menciptakan peluang. Sayangnya, keberuntungan sepertinya sedang tidak menaungi Milan.

Pada menit ke-74, misalnya, Ronaldinho berhasil melepas tendangan keras ke tengah gawang Atalanta. Namun, Consigli berhasil menepisnya. Bola kemudian jatuh di kaki Pato, yang langsung mengempaskan bola ke tengah atas gawang. Namun, bola hanya membentur mistar gawang.

Meski terus gagal, Milan terus berusaha. Akhirnya, setelah menanti hingga menit ke-83, Milan berhasil menyamakan kedudukan melalui Ronaldinho. memanfaatkan umpan Alessandro Nesta, Ronaldinho mengirim bola ke sudut kanan atas gawang Atalanta.

Tak mau kehilangan momen, Milan mencoba memanfaatkan waktu tersisa mencari gol kemenangan. Namun, skor 1-1 tetap bertahan hingga peluit berbunyi panjang.

Susunan pemain:
Atalanta: Consigli; Manfredini, Pellegrino, Bellini, Garics; Guarante, Radavanovic, Valdes (Peluso 73), Padoin; Doni, Tiribochi (Ceravolo 56)
Milan: Storari; Favalli, Nesta, Zambrotta, Abate; Gattuso (Ambrosini 66), Pirlo, Seedorf, Flamini (Ronaldinho 46); Huntelaar, Pato
(KOMPAS.com)

0 comments:

Post a Comment

 
Custom Search