Custom Search

AirAsia Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa Sumbar

BEKASI-JAKARTA

Sebagai wujud peduli terhadap korban gempa Sumatera Barat dan sanak keluarganya, maskapai penerbangan AirAsia Indonesia melayani penerbangan gratis Jakarta-Padang-Jakarta, Minggu (4/10). Sebanyak 265 penumpang pun menikmati layanan ini.

http://www.kompas.com/data/photo/2009/05/07/1838333p.jpg

"Begitu gempa mengguncang Padang, kami tergerak untuk membantu. Kebetulan kami memiliki pesawat ekstra," ujar Dharmadi, Presiden Direktur AirAsia Indonesia di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Minggu. Dharmadi sendiri sempat melihat situasi Kota Padang dan berharap kehidupan masyarakat dan roda perekonomian di sana segera pulih.

Selain melayani penerbangan gratis, AirAsia, melalui Dana Kemanusiaan Kompas (DKK), menyalurkan kebutuhan logistik bagi para korban gempa, seperti kaus, selimut, sarung, ikan sarden, dan susu ultra. Sementara itu, AirAsia Malaysia juga menyediakan fasilitas bagasi gratis bagi MER-C, lembaga kemanusiaan internasional, untuk menyalurkan logistik bagi korban gempa.(KOMPAs.com)

0 comments:

Post a Comment

 
Custom Search